6 Strategi TikTok Marketing yang Bisa Kamu Pakai untuk Tingkatkan Bisnis Fashion

6 Strategi TikTok Marketing yang Bisa Kamu Pakai untuk Tingkatkan Bisnis Fashion

Sebagian orang mungkin beranggapan bahwa TikTok hanya berisi joget-joget saja. Namun tahukah kamu bahwa di Indonesia telah mencapaiĀ  22,2 juta pengguna TikTok aktif. Hal ini tentu menjadi kesempatan untuk menggunakan strategi TikTok marketing.

Melihat pengguna TikTok yang rata-rata masih muda, ini bisa kamu manfaatkan untuk menjalankan digital marketing untuk bisnis fashion. Karena kebanyakan anak muda memiliki ketertarikan pada fashion yang up to date.

Namun bagaimana cara memaksimalkanĀ  TikTok sebagai media marketing? Tidak perlu bingung karena pada artikel ini, kamu akan mendapatkan penjelasan tentang strategi menggunakan TikTok untuk bisnis fashion.

6 Strategi TikTok Marketing untuk Tingkatkan Bisnis Fashion

Berikut ini adalah strategi yang bisa kamu pakai untuk meningkatkan bisnismu. Dengan menjalankan strategi ini, semoga bisnismu makin meningkat ya!

  1. Pahami Cara Kerja TikTok

Platform media sosial ini berisi konten berupa video yang berdurasi 15 hingga 60 detik. Setiap video akan terputar secara berulang sampai pengguna menggeser ke video yang lain.

Kamu juga dapat menambahkan efek dan musik latar yang TikTok sediakan untuk membuat video lebih menarik. Agar dapat mengundang orang untuk memberikan like, berkomentar, atau membagikannya.

Semakin banyak interaksi, akan semakin luas pula jangkauannya. Oleh karena itu sebiga mungkin buatlah konten-konten yang menarik.

  1. Gunakan Hashtag yang Relevan

Maksimalkan strategi digital marketing untuk bisnis fashion yang kamu jalankan dengan menambahkan hashtag pada tiap video yang kamu upload. Agar TikTok merekomendasikan video-mu kepada pengguna yang tepat. Karena hashtag merupakan informasi dariĀ  video tersebut.

Gunakan hashtag yang populer sehingga kontenmu akan muncul ketika pengguna melakukan pencarian menggunakan hashtag tersebut. Tapi usahakan hashtag yang kamu pakai masih relevan dengan konten yang kamu posting.

Misalnya ketika kamu posting tentang pakaian, gunakan hashtag #fashionstyle atau #tshirt. Atau kaitkan hashtag dengan sesuatu yang sedang tren saat itu. Contohnya #fashionhariraya atau #squidgametshirt.

  1. Posting Secara Konsisten

Konsisten merupakan kunci dari kesuksesan melakukan strategi tiktok marketing. Oleh karena itu persiapkan konten dengan baik kemudian buatlah sebuah jadwal posting yang terstruktur.

Sebab bagaimana bisnismu akan dikenal jika kontenmu masih sedikit. Semakin banyak konten, semakin besar pula kemungkinan jumlah pengguna yang akan melihat bisnismu.

Namun bukan berarti asal posting saja tanpa mempertimbangkan kualitas konten. Usahakan tetap menarik, beragam, dan gunakan hastag yang relevan

  1. Tanggapi Setiap Komentar

Ketika kontenmu ada yang mengomentari, inilah kesempatanmu untuk menambah engagement. Dengan cara memberikan jawaban yang berkualitas sesuai apa yang mereka tanyakan.

Akan tetapi tidak semua komentar harus kamu tanggapi satu per satu. Tentu tidak, pilih saja beberapa komentar yang lebih berbobot atau yang kamu anggap lebih menarik. Hal ini juga bisa kamu manfaatkan untuk menjelaskan tentang bisnismu.

  1. Manfaatkan efek TikTok

Agar kontenmu dapat mencuri perhatian, manfaatkanlah efek yang disediakan olah TikTok. Jangan biarkan kontenmu biasa-biasa saja tanpa ada sesuatu yang bikin orang mau menonton sampai habis.

Sering-seringlah berinovasi dengan efek-efek yang tersedia agar kontenmu tidak membosankan. Tapi jangan sampai berlebihan juga, gunakan sewajarnya.

  1. Pasang Iklan Tiktok Ads

Jika kamu memiliki budget, pasanglah iklan di TikTok ads. Sehingga dapat menjangkau audiens yang lebih luas dan cepat. Kamu bisa memilih beberapa jenis produk iklan yang cocok. Lalu optimalkan strategi TikTok marketing ini dengan pemilihan penargetan minat dan perilaku yang tepat.

Biayanya relatif lebih rendah dibanding platform yang lain. Karena iklan di TikTok masih fokus pada peningkatan brand awareness. Dan jangan lupa untuk menganalisis keberhasilan iklanmu dari data Analytics TikTok Ads.

Demikian 5 strategi tiktok yang bisa kamu aplikasikan untuk tingkatkan bisnis fashion. Untuk mengetahui strategi yang lainnya, kamu bisa follow Instagram @kidos.agency sekarang juga. Kidos akan dengan senang hati memberikan informasi-informasi mengenai strategi digital marketing yang bisa diterapkan bagi para pengusaha lewat Instagramnya.